Jurusan Sosial Ekonomi Pertanian Informasi tentang profil Jurusan Sosial Ekonomi Pertanian Fakultas Pertanian Universitas Brawijaya. |
Jurusan Sosial Ekonomi Pertanian yang semula disebut Departemen Sosial Ekonomi telah ada sejak berdirinya Fakultas Pertanian Universitas Kotapraja tahun 1960 yang kemudian berubah menjadi Universitas Brawijaya.
Selama perkembangannya, Jurusan Sosial Ekonomi telah banyak memberikan sumbangan terhadap kemajuan pembangunan, terutama pembangunan pertanian di Indonesia. Berbagai kerjasama telah banyak dilakukan baik di tingkat nasional/regional maupun di tingkat internasional.
Pada saat ini Jurusan Sosial Ekonomi Pertanian terus meningkatkan perannya sebagai Jurusan Sosial Ekonomi yang terkemuka di bidang agribisnis dengan mengandalkan teori-teori ekonomi, manajemen, pemberdayaan masyarakat, sosiologi dan komunikasi sesuai dengan tuntutan perkembangan jaman.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar